for better event

Breaking

6 November 2016

SATU JUTA DOMAIN UNTUK USAHA KECIL, MENENGAH DAN KOPERASI

Menteri Komunikasi dan Informatika mendukung 100% kemajuan usaha Kecil, Menengah dan Koperasi dengan program 1 juta domain. Hal ini terinisiasi sebagai apresiasi dan mewadahi penuh bagi para pegiat, perajin dan pengusaha lokal dalam mengembangkan usaha di  era digital. Metodenya pun sederhana cukup daftarkan usahamu dengan beberapa syarat dari Kominfo dan PANDI (Pengelola Nama Domain Indonesia).


Tidak hanya UMKM saja, domain ini juga terbuka untuk Instansi pendidikan, organisasi/komunitas hingga skala desa. dengan misi memajukan kesadaran dan pemanfaatan positif dalam era digital, program ini diharapkan akan membawa angin segar bagi masyarakat untuk memperkenalkan diri hingga melakukan kegiatan industri maupun memajukan pendidikan dan program desa dengan cara digital.


Rudiantara sebagai Menteri Kominfo, menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk cerdas dalam memanfaatkan fasilitas yang diberikan. Selain itu, Rudiantara juga memberikan masukan kepada para UMKM nasional agar semakin kreatif dan inovatif dalam mempromosikan hasil produksinya kepada konsumen dalam maupun luar negeri.


Mau tahu lebih jelasnya jangan sungkan untuk cek website berikut, https://kominfo.go.id  .NUG

No comments:

Post a Comment